Tugas 1 dan 2

Jenis - Jenis Pengendali


1. Tujuan

1.     Mengetahui bagaimana relai dan timer tunda waktu bekerja

2.     Mengetahui istilah-istilah yang berkaitan dengan pemilihan dan operasi timer

3.     Mengetahui operasi pencacah

4.     Mengetahui metode untuk memperoleh pengendali berurutan

 2. Alat dan Bahan

RELAY



Relay berfungsi untuk menggerakkan Kontak Saklar sehingga dengan arus listrik yang kecil (low power) dapat menghantarkan listrik yang bertegangan lebih tinggi

SAKLAR LIMIT



saklar atau perangkat elektromekanis yang mempunyai tuas aktuator sebagai pengubah posisi kontak terminal, dari keadaan Normally Open/NO ke Close atau sebaliknya dari Normally Close/NC ke Open

MOTOR

Motor Listrik DC atau DC Motor adalah suatu perangkat yang mengubah energi listrik menjadi energi kinetik atau gerakan (motion). Motor DC ini juga dapat disebut sebagai Motor Arus Searah., maka secara otomatis sensor akan bekerja.

3. Kontrol Waktu

Fungsi utama dari pemilih waktu/timer ialah menempatkan informasi sekitar waktu yang lewat pada rangkaian kontrol.

Kontrol pemilihan waktu :

  1. Komponen pneumatic
  2. Elekromekanis atau elektronis

Relai tunda waktu umumnya adalah peranti yang mempunyai fungsi pemilihan waktu setelah kumparan timer telah diberi tenaga atau dihilangkan tenaganya

Istilah-istilah yang berkaitan dengan pemilihan operasi timer dan relai tunda-waktu termasuk

Ø  Timer analogi

Ø  Reset otomatis

Ø  Kontak ditunda

Ø  Penyetelan digital

Ø  Umur pelayanan listrik

Ø  Reset listrik/eksternal

Ø  Fungsi yang menghalangi

Ø  Kontak sesaat

Ø  Ukuran kerja beban

Ø  Star dipertahankan

Ø  Reset manual

Ø  Fungsi perlindungan memori selama daya gagal

Ø  Penyetelan minimum

Ø  Start sebentar

Ø  Rentang tegangan pengoperasian

Ø  Reset daya

Ø  Kecermatan berulang

Ø  Operasi siklus-berulang

Ø  Reset

Ø  Gambar pemilihan-waktu

 

4. Kontrol Pencacah

Pencacah adalah peranti yang akan menerima rentetan dari pulsa pencacah operasi mesin dan menampilkan fungsi output berdasarkan angka perhitungan yang ditentukan sebelumnya oleh pemakai

Sebagian besar pencacah seperti timer dapat mempunyai interval dan operasi tunda

q  Operasi interval berarti bahwa beban akan dijalankan ketika unit mencacah.

q  Operasi tunda berarti bahwa beban akan digerakkan pada akhir siklus pencacahan.

Pencacah biasanya dianggap sebagai peranti yang mentabulasikan atau mencacah “sesuatu” seperti botol, kaleng, kotak, tuangan, dan sebagainya.

Beberapa sistem kontrol di industri memerlukan pencacah yang mempengaruhi proses kontrol. aksi kontrol dimulai ketika pencacahan mencapai angka tertentu. 

Ilustrasi beberapa aplikasi pencacah dan jenis-jenis pencacah yang digunakan


Gambar 10.51 pencacah 




Gambar 10.52 Diagram pengawatan-pencacah elektomekanis

Sebagian besar pencacah solid-state dapat mencacah naik, mencacah turun, atau mengkombinasikan mencacah naik dan mencacah turun.

5. Kontrol Urutan

Kontrol urutan melibatkan pengontrolan urutan pada suatu event tertentu yang akan terjadi.

Banyak peranti mesin dan mesin proses memerlukan pengontrolan urutan yang ditentukan sebelumnya ketika peralatan distart dan atau jalan

 

Contoh sistem distribusi daya yang tidak mempunyai cukup kapasitas untuk menstart beberapa motor secara serentak


Gambar 10.61 Pengasutan dua motor secara berurutan


sistem kontrol berurutan yang dirancang untuk bergantian dua pompa

Gambar 10.62 Rangkaian kontrol pompa yang bergantian

Pembuat urutan (saklar drum, saklar putar, saklar stepper atau saklar cam)

peranti yang menyediakan aksi ON/OFF untuk sejumlah saluran output pada pola urutan yang sudah ditentukan

jenis mekanis dari saklar pembuat urutan drum

Gambar 10.63 Pembuat urutan drum

6. Example


1.     Lihat gambar. Anggap seperangkat kontak normally open yang diwaktukan digunakan sebagai pengganti kontak normally closed yang diwaktukan. Apa yang akan terjadi apabila tombol start-up ditekan.

Jawab :

Horn akan hidup dan tetap hidup setelah periode tunda 10 detik.

2.     Pada gambar, sebutkan kondisi output A (ON atau OFF) selama reset, pemilihan waktu dan kondisi timed out.

Jawab :

OFF, OFF dan ON

3.     Pada gambar.anggap operator mempertahankan tombol keamanan dan start ditekan terus tertutup. Apa yang aka terjadi?

Jawab :

Timer akan tetap reset pada nol dengan kontak output yang ditentukan waktunya akan membuka.

4.     Perhatikan gambar, anggap bahwa saklar kontrol pencacah dibuka sebentar denga cacah terdaftar 5. Apa yang akan terjadi?

Jawab :

Pencacah akan direset pada nol dan tambahan hitungan akan dicatat mulai dengan nol.

5.     Lihat gambar, penyetalan apa pada pencacah yang harus diubah untuk menyimpangkan dua bagian dari garis inspeksi ketika dicapai 1000?

Jawab :

Atur output yang ditentukaan waktunya dari pencacahan selama 1,6 detik.

6.     Lihat gambar, anggap sinyal dari  sensor fotolistrik hilang. Bagaimana ini akan mempengaruhi panjang pengukuran?

Jawab :

Pencacah akan mengakumulasikan hitungan apakah batang bergerak atau tidak.

7.     Lihat gambar , anggap bahwa kontak tertutup M1 gagal menutup ketika kumparan M1 diberi tenaga. Apakah yang akan terjadi ketika tombol start ditekan sebentar?

Jawab :

Motor 1 akan bekerja selama asalkan selama tombol ditekan. Motor kedua tidak akan bekerja kecuali kalau tombol start ditekan tertutup lebih lama dari pada periode tunda waktu.

8.     Lihat gambar 1026,. Anggap bahwa penamatan terus menerus pada saklar apung F3 hilang. Bagaimana hal ini akan mempengaruhi operasi daya rangkaian?

Jawab :

Pompa 1 dan pompa 2 akan masih bergantian ON dan OFF tetapi hanya ada satu pompa yang bekerja dengan mengabaikan permukaan air.

9.     Lihat gambar1029. Input apa yang akan mendahului saklar step pada posisi step 5 ?

Jawab :

LS1 

7. Multiple Choice


1.     Kontak ……… adalah kontak saklar pada timer yang membuka atau menutup sesuai dengan rangkaian pemilih waktu.

a.     Tambahan

b.     Ditunda

c.     Operator

d.     Induksi

2.     Ketika tegangan diberikan pada terminal yang menghalangi timer, siklus pemilihan waktu ………

a.     Stop

b.     Ditunda

c.     Berjalan

d.     Sinkron

3.     Sebagian besar timer penggerak motor menggunakan motor ……… untuk pengoperasiannya.

a.     Output

b.     Input

c.     Sinkron

d.     Stop

4.     Operasi tunggal daru pencacah berarti bahwa beban akan digerakkan pada ……… dari siklus pencacah

a.     Awal

b.     Akhir

c.     Input

d.     Output

5.     Pencacah ……… akan menambah dengan satu tiap kali terjadi even ditutup

a.     Naik

b.     Turun

c.     Awal

d.     Akhir

6.     Selain untuk mencacah pencacah dapat digunakan untuk pengukuran ……… dan ………

a.     Waktu dan posisi

b.     Input dan output

c.     Panjang dan posisi

d.     Step dan waktu

7.     Operasi pembuat urutan dapat didasarkan pada input ……… atau ………

a.     Waktu dan step

b.     Panjang dan posisi

c.     Panjang dan lebar

d.     Berat dan panjang

8.     Sementara step tertentu dari pembuat urutan sedang dilaksanakan , ………yang sudah ditentukan sebelumnya diberi tenaga atau dihilangkan tenaganya.

a.     Input

b.     Kontak

c.     Operator

d.     Output

9.     Dikenal sebagai pulsa step, input pada pembuat urutan step harusa da atau tidak ada selama ……… minimum yang ditentukan.

a.     Operator

b.     Kontak

c.     Output

d.     Waktu 

8. Prinsip Kerja

1. Saklar tombol start ditekan sebentar, Sehingga kuparan relay CR diberi tenaga sehingga CR 1 menutup dan menyambung rangkaian sekitar saklar tombol tekan start dari saklar prox A. Kontak relay CR2 menutup dan membari tenaga ke selenoid

2. Saklar tombol tekan start di tekan menutup sebentar, Kumparan relay CR dan solenoid diberi tenaga ,Contak CR 1 menutup

3.Saklar tombol tekan start ditekan tertutup sebentar, Kumparan relay CR 1 diberi tenaga, Solenoida A diberi tenaga, Sehingga dia berjalan depan

4. Kumparan CR diberi tenaga ketika tombol tekan start PB1 di aktifkan sebentar, Kontak CR1 menutup kumparan relay tertutup CR, Kontak CR 2 menutup memberi tenaga kumparan TD


9.Rangkaian







9. video








link Download

Html

Data Sheet motor

Video Simulasi

[rangkaian 1]

[rangkaian 2]

[rangkaian 3]

[rangkaian 4]


File Rangkaian 

[rangkaian 1]

[rangkaian 2]

[rangkaian 3]

[rangkaian 4]


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cover

Bahan Presentasi ini dibuat untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Elektronika Industri   Oleh : Dea Adella Byani 1910933020   Dosen...